# Hari Pertama - Mengenal Router Board

Pertama masuk OJT (On the Job Training). kebetulan saya OJT di Langit-Net sebuah distibutir hardware yang besar khusunya di Hardware Jaringan. banyak sekali Hardware yang yang kulihat di Langit yang belum pernah saya lihat sebelumnya di sekolah. dan tugas saya pertama adalah Packing barang. kebetulan barang itu adalah sebuah RouterBoard 450. disini saya akan menguraikan tentang Router Board 450 .

 Sebelum mengenal RouterBoard alangkah baiknya bila kita mengenal Sejarah mikrotik terlebih dahulu.

Sejarah Mikrotik

Mikrotik adalah sebuah perusahaan yang didirikan pada tahun 1995 untuk mengembangkan router dan sistem ISP wireless. Mikrotik saat ini menyediakan sistem ISP wireless untuk konektivitas internet di sebagian besar negara di seluruh dunia.
 
Pengalaman Mikrotik dalam menggunakan hardware standar industri PC dan sistem routing yang lengkap memungkinkan Mikrotik pada tahun 1997 untuk menciptakan sistem software RouterOS yang menyediakan stabilitas yang luas, kontrol dan fleksibilitas untuk semua jenis interface data dan routing.

sehingga dengan pengalaman tersebut pada tahun 2002 Mikrotik memutuskan untuk membuat hardware sendiri dengan merek RouterBOARD. Saat ini Mikrotik membuat sekitar 20 perangkat router yang berbeda dan lebih dari 10 antarmuka wireless. Mikrotik memiliki reseller di sebagian besar dunia dan mungkin pelanggan di setiap negara di planet ini.

Apa Itu RouteBoard

RouterBoard adalah hardware yang dibuat oleh Perusahaan Mikrotik dari pengalaman Mikrotik dibidang Router untuk mengembangkan router dan sistem ISP Wireless yang menyediakan stabilitas yang luas, kontrol dan fleksibilitas untuk semua jenis interface data dan routing.


beberapa contoh RouterBoard adalah RB 411 , RB 433, RB 450, RB 450 G, RB 750, RB 1100AH, dan lain-lain. dimana Kode diatas adalahs sebuah kode yang dibuat mikrotik untuk menunjukkan nomer seri, jumlah port Ethernet, dan Jumlah Port PCI pada RouterBoard tersebut.

seperti gambar berikut.



Kode lainnya yang terdapat dibagian dibelakang tipe:
  • U  -  dilengkapi port USB
  • A  -  Advanced, biasanya level 4 atau diatasnya
  • H  - High Performance, Processor lebih tinggi
  • R  -  dilengkapi Wireless Card embedded
  • G  -  dilengkapi port Ethernet Gigabit

4 komentar:

  1. uhuiiiii.......... sAngar broooo.....
    ikut Join iia....

    BalasHapus
    Balasan
    1. wah siap silahkan lihat-lihat postingan lainnya yah :)

      Hapus
  2. oiia... tolong di poskan juga iia tentang cara kerja komponen main board dalam melaksanakan tugasnya.... tentang jalur2 transmisi antara Prosesor, RAM, I/O Port, dan semua Drive....
    thanks....

    BalasHapus
    Balasan
    1. siap gan :)akan kami posting juga tentang request agan :D

      Hapus